PENGAJIAN PERANGKAT DESA
Kegiatan Pengajian Perangkat Desa Mukai Mudik rutin dilaksanakan setiap 1 bulan sekali dirumah staf Desa secara bergantian kegiatan ini dilaksanakan semenjak dilantiknya Kades Bapak Oftoni, dan jika ada masyarakat desa Mukai Mudik yang meninggal dunia Pemerintah Desa datang bertakziah dirumah keluarga yang meninggal untuk membacakan Yasinan,Tahlil,zikir dan Do’a,dengan adanya bertakziah dirumah yang meninggal bertujuan untuk mendo’akan dan mohon ampunan bagi mayit,dengan adanya silaturahmi dirumah duka diharapakan mengurangi kesedihan dan meringankan musibah keluarga yang meninggal. Pengajian perangkat desa juga mengajak mahasiswa yang melaksanakan KKN Di desa Mukai Mudik untuk mengikuti kegiatan pengajian perangkat desa hal ini dilakukan untuk meningkatkan silaturahmi antar mahasiswa KKN, Perangkat Desa dan Masyarakat Desa Mukai Mudik.